Melalui Vidcon, Ketua DPRD Kota Bima ikuti Musrenbang RKPD Kota Bima Tahun Anggaran 2021
DPRD Kota Bima
Senin, 27 April 2020
Kota Bima - Ketua DPRD Kota Bima, bapak Alfian Indrawirawan, S.Adm mengikuti kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Tingkat Kota Bima Tahun Anggaran 2021 melalui Join Zoom Meeting di ruang kerjanya.
Kegiatan ini diinisiasi oleh Bappeda Kota Bima yang juga diikuti oleh Wakil Walikota Bima, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kota Bima, Sekda Kota Bima, Perwakilan Bappeda Prov. NTB, dan Kepala OPD serta Camat Lingkup Pemerintah Kota Bima.
Ketua DPRD Kota Bima menyampaikan bahwa untuk tahun 2021 kami ingin penyusunan anggaran fokus pada pembenahan dan pemulihan ekonomi kerakyatan yang berimbas langsung akibat dari adanya wabah Covid-19.
" Saat ini rakyat sangat butuh sentuhan langsung dari pemerintah, berupa bantuan stimulan untuk perbaikan ekonomi, oleh karena itu kami berharap untuk Tahun 2021, fokus anggaran untuk penguatan dan pemulihan ekonomi akibat dampak dari Covid-19 ini sangat penting, tentunya kita juga harus sinkronkan dengan hasil musrenbang mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan, maupun dengan kegiatan-kegiatan reses yang telah dilaksanakan oleh kami di DPRD Kota Bima, Ungkapnya ".
#dprdkotabima #kamimengabdi #kamibersinergi